Medan – Inter Milan juga tidak mau kalah dengan klub rival sepak bola sekotanya, Ac Milan. Inter Milan juga dikabarkan akan membajak gelandang anyar Chelsea, Cesc Fabregas.
Sebelum berita itu menyebar, Cesc Fabregas terlebih dahulu dikabarkan menjadi buruan dari klub sepak bola Ac Milan. Pihak dari Ac Milan bakal memastian untuk mendatangkan sang pemain berposisi gelandang serang dari Chelsea, Cesc Fabregas pada awal bursa tranfer musim dingin bulan January 2019.
Ac Milan di sebut sebut sudah lama tertarik dengan gelandang anyar Chelsea, Cesc Fabregas, tepatnya sejak dilatih oleh mantan pelatih Vincenzo Montella. Bahkan berita ketertarikan dengan Cesc Fabregas itu juga di bensarkan oleh Marco Fassone, CEO yang sudah dipecat Ac Milan pada bulan Agustus lalu.
Namun sangat disayangkan, pada saat itu Cesc Fabregas sama sekali tidak merespon tentang tawaran yang pernah di ajukan oleh Ac Milan. Karena, mantan pemain Barcelona itu masih ingin bermain lebih lama bersama Chelsea di kompetisi Liga Inggris.
Dilansir dari media sepak bola Inggris dan Italia, Usaha Ac Milan untuk mendatangkan Cesc Fabregas itu bakal sulit, karena kini Ac Milan sudah memiliki saingan baru yaitu rival sekota nya Inter Milan. Inter Milan juga dikabarkan tertarik dengan gelandang Chelsea, Cesc Fabregas dan ingin memboyong ke markas besar Inter Milan, di Stadion Giuseep Meazza.
Inter Milan selalu mengamati situasi baru dari Cesc fabregas bersama Chelsea. Inter Milan dikabarkan menganggap Cesc Fabregas sebagai sosok pemain gelandang yang tepat untuk memperkuat lini tengah dari skuat Inter Milan.